Jumat, 08 Januari 2010

Counter Strike secara Live!!!!


Pernah denger atau maen Counter Strike (CS)? sebuah game tembak-tembakan antara teroris dan polisi yang sempet ngetop sekitar 6 tahun lalu dan menjangkiti anak2 remaja termasuk saya yang pada masa itu masih duduk di bangku SMP (Sekolah Menengah Pertama atau Sehabis Makan Pulang).

kenangan yang tak terlupakan dari game tersebut adalah timpukan centong nasi oleh Nyokab yang mendarat telak di muka saya karena saya pulang jam 10 malam dari warnet yang tentu saja buat ukuran anak smp sudah terhitung keterlaluan....:p

masa-masa CS pun berlalu, dan saya menemukan sebuah hobi yang lebih nendang dan "Live" dari CS yaitu sebuah permainan bernama "Airsoft Gun".

airsoft gun seperti CS versi live, disini kita bermain tembak-tembakkan menggunakan senapan 1:1 (jadi seperti asli lho!!!) dengan lawan di area yang sudah ditentukan seperti di gudang kosong, gedung, bahkan hutan. Peraturannya pun sederhana kalau tertembak harus teriak "HIT!!!!" (kalau gak mau ditembak terus dan tentu sakitnya jadi dobel), kalau bertemu jarak kurang dari 5 meter tak boleh menembak dan berteriak "Freeze!" (siapa yang cepat teriak dia yang bertahan), dan terakhir adalah harus memakai peralatan pelindung terutama topeng kalau tidak mau buta dan rasa sakit akibat tembakan bisa diredam walaupun sedikit.. hehehehehe

Kalau dibilang Game, airsoft gun juga bisa dibilang olahraga karena kita dituntut merangkak berlutut, jalan jongkong, dan aktivitas fisik lain layaknya tentara untuk menghindari sambaran peluru. Peluru yang digunakan terhitung peluru yang aman yaitu peluru BB yang terbuat dari bahan dasar plastik, ada juga sih yang pake keramik biar lebih lurus gitu jalan pelurunya. kendati aman, rasanya kalau tertembak yha sakit juga. mulai dari hanya merah2 hingga lebam pasti pernah dirasakan semua penikmat game ini. Komunitas airsoft sendiri di Indonesia sudah menjamur dan tiap tahun ada aja komunitas baru yang didirikan,dan ternyata, kaum hawa pun ada yang ikut meramaikan dunia airsoft gun seperti yang telihat di foto berikut. Disamping itu tempat bermain airsoft sendiri pun sudah banyak dan beberapa tempat juga menyewakan peralatan main untuk pemula yang tidak punya perlengkapan bermain.

nah yang terakhir adalah sisi positif game ini.dalam airsoft, kita dituntut sportifitas yang tinggi yaitu harus ngaku kalau ketembak. kalau gak ngaku yha dapet hukuman dijuluki "si superman"(manusia tahan ditembakin) dan rasa sakit ditembakin terus secara gak langsung jadi hukuman juga, airsoft juga menambah kemapuan kita untuk bersosialisasi dan bekerja sama dalam tim.. disamping itu, kalau bermain airsoft, tubuh dituntut untuk melakukan olahraga dan pasti membuat badan semakin bugar dan sehat. Untuk lebih jelasnya saya link artikel airsoft dari http://zieguns.blogspot.com/2009/07/airsoftgun-jajal-medan-latihan-tempur.html.Tertarik mencoba?

Rabu, 06 Januari 2010

Nonton Bioskop yang tidak biasa


Kemarin waktu menonton film Sherlock Holmes dengan pacar, saya melakukan hal yang tidak biasa dan Ilegal yaitu Menyelundupkan Nasi Padang dan memakannya sambil nonton!!!!

berhubung dapet tiketnya pas jam makan siang 12:15, otomatis perut pun memberontak dan menolak negosiasi yang saya tawarkan yaitu makan siang sesudah nonton. alhasil, saya mengambil langkah tengah membeli makanan yang praktis dan nikmat untuk menentramkan perutku.. ternyata Nasi Padanglah yang memenuhi kriteria itu jadi saya mampir di pinggir jalan dan membelinya.

kejadian yang seru adalah sesudahnya, saya dan pacar harus main kucing-kucingan dengan petugas bioskop yang biasanya sangat "anti" dengan yang namanya makan luar.
setelah memutar otak akhirnya muncul ide kinclong, saya masukan nasi padang tersebut ke dalam tas sementara isi tas saya masukkan ke kantongan nasi padang.... begitu diperiksa kantongan yang saya bawa, petugas bioskop hanya bisa meringis melihat bedak, lipstik, dll...

begitu film dimulai, dan lampu bioskop dimatiin, saya segera melakukan gerak cepat membuka Nasi Padang saya dan makan dengan santai bersama pacar. Begitu dibuka, aroma nasi padang langsung menguar mengalahkan aroma caramel popcorn yang biasanya mendominasi. lebih malu lagi celetukan atau sindiran orang di belakang saya berbunyi "dari tadi lu cium bau Nasi Padang gak?" spontan rekannya menjawab setengah bercanda atau setengah menyindir " mungkin ada Popcorn rasa Padang kali" lalu mereka berdua pun tertawa. beruntung manusia gak bisa liat dalam gelap kalo gak ada lampu, jadi mereka tidak bisa melihat siapa penyebar bau tersebut...

akhirnya film selesai dengan cerita menggantung namun memuaskan. kenapa saya bilang memuaskan? perut kenyang, makan enak, nonton pun tidak rugi karena filmnya ok tinggal satu orang yang pasti kebingungan yaitu si petugas kebersihan bioskop waktu membersihkan jejak yang saya tinggalkan. "kok bisa-bisanya orang makan Nasi Padang sambil nonton". begitu pikiranku membayangkan pikiran si petugas bioskop dalam perjalanan pulang.

Senin, 04 Januari 2010

"Tak Kenal Maka Tak Sayang"





“Tak kenal maka tak sayang” sebuah pepatah dari jaman bahula namun kalau dilihat dari tingkat kebasiannya, gak pernah basi tuh. Karena itu sebelum saya mulai menulis yang lain, ada baiknya saya memperkenalkan diri dahulu



Pada tanggal 25 November 1988, lahirlah seorang bayi mungil di sebuah planet bernama Bumi. Bayi tersebut masuk dalam kelas vertebrata ( makhluk bertulang belakang) dengan nama manusia. Di bumi, bayi tersebut tinggal di sebuah negara tropis yang kaya akan sumber daya alam bernama Indonesia. Bayi tersebut pun diberi nama Christian Widjaja Hartono oleh kedua orang tuanya.



Dibawah bimbingan orang-tuanya, Christian kecil dididik dengan penuh cinta kasih dan suasana kekeluargaan. Disamping itu Christian juga mempunyai seorang kakak perempuan yang cantik namun tomboi yang kadang-kadang menyebalkan…. Kebetulan di Indonesia semua rakyatnya harus sekolah, jadi Christian pun harus bersekolah dari tk,sd,smp, hingga ke jenjang yang lebih tinggi. Singkat cerita, Christian pun akhirnya tumbuh menjadi pemuda Indonesia yang tidak jelek-jelek amat kok!! (menurut survey pribadi). Di usia sekarang pun Christian ternyata menyadari bahwa dia memiliki hobi yang sulit untuk ditinggalkan yaitu menulis dan airsoft gun (akan dibahas lebih lanjut). Hobi menulis itu ternyata ada penyalurannya di dunia maya melalui blog pribadinya yang bernama “Dunia Pikiran Kita”. Di sana Christian berharap menemukan orang-orang yang memiliki hobi yang sama dengannya dan bersedia menyumbangkan buah pikiran mereka di dunia.pikiran@gmail.com untuk diterbitkan di blognya.



Demikianlah perkenalan singkat saya, moga-moga saya masih bisa menulis lebih lanjut tentang dunia pikiran saya kepada teman semua, salam kenal!!!!!